Air Mata Jadi Batu Kristal |
Para Dokter RS Mata Cicendo Hikmat Wangsaatmadja dimintai keterangan terkait hal ini dan mengatakan ada beberapa kemungkinan yang bisa menyebabkan air mata berubah jadi batu kristal.
Pertama, kasus cystinosis yang menimpa warga Boston, Inggris, Judie Smith. Penyebabnya adalah kelainan metabolisme dan penyakit genetik. Gejalanya berupa penumpukan kristal di kornea dan conjunctiva, yaitu garis dan permukaan mata. ”Ukuran kristalnya sangat kecil sehingga terasa mata berpasir,” ujarnya.
Kedua, kasus dacryolith. Menurut Hikmat, ini terjadi karena ada batu pada saluran pengeluaran air mata sehingga menimbulkan benjolan di kulit wajah di bawah kelopak mata. Kalau dikeluarkan, batu-batu kristal itu berwarna kekuningan dan tidak beraturan bentuk dan ukurannya. ”Batu ini tidak mungkin bisa balik lagi ke arah mata,” katanya.
Ketiga, kasus air mata batu lain yang sempat direkam dunia medis adalah conjunctival lithiasis. Kristal putih, kata Hikmat, tertanam di selaput lendir mata pasien. Biasanya berupa benjolan berwarna kekuningan di bagian dalam kelopak mata. "Umumnya terjadi pada penyakit radang mata yang telah lama dan kronis. Batuannya paling sebesar 3 milimeter berwarna kusam kekuningan,” ujarnya.
Terkait kasus Tina Agustina, gadis asal Sumedang yang mengeluarkan air mata batu kristal, hal itu masih masuk kategori belum terdefinisikan. Dari hasil pemeriksaan dokter di Rumah Sakit Umum Daerah Sumedang dan RS Mata Cicendo, Tina perempuan berusia 19 tahun itu, dinyatakan sehat mata dan kondisi tubuhnya normal. Kesimpulan dokter masih menunggu hasil tes air mata dan urine serta pemeriksaan contoh batu kristal oleh petugas laboratorium Geologi.
Sumber : http://www.tempo.co/
+ Create Comment + 2 Responses so far.
Tinggal menunggu hasil lab ya sob..
Waw! Tapi bukan batu berlian kan sob! Wah, bisa kaya mendadak donk?
Posting Komentar
Terima Kasih banyak atas saran dan kritiknya.
Sama seperti peraturan yang dibuat oleh para blogger pada umumnya.., cuma disini saya harapkan agar para pengunjung untuk lebih fokus pada artikel kami yang bertemakan Agama (Islam), khususnya untuk saudara-saudari kami yang Muslim dan Muslimah.
0. Yang OOT silahkan masuk ke menu Buku Tamu/Blogwalking!
1. Komentar yang berbau JUDI/TOGEL, Porno tidak akan di Moderasi!
2. Komentar yang berbau JUDI/TOGEL, Porno tidak akan di Moderasi!
3. Harus Sopan
4. Admin tidak meladeni Debat kusir
5. Bercanda gk boleh ada unsur pornonya dan unsur Bohongnya
6. Silahkan melampirkan link Mati, gk boleh link hidup