Home » , » Waspada Produsen Makanan Nakal, Mie Kadaluarsa hingga Nata De Coco Dicampur Pupuk

Waspada Produsen Makanan Nakal, Mie Kadaluarsa hingga Nata De Coco Dicampur Pupuk

Makanan_Berbahaya

Inilah rekaman para pekerja pabrik mie saat mendaur ulang mie instan yang sudah kadaluarsa.

Terdengar percakapan tak rela karena mie daur ulang kadarluarsa ini dinilai lebih cocok untuk ternak ketimbang dimakan manusia.

Terdengar pula keluhan pekerja yang terpaksa melakukan atas perintah  perintah pemilik pabrik.

5 bulan tertekan karena bekerja dipabrik yang mencampur mie kadaluarsa belasan karyawan PT. OF pun mengadukan pabrik ini ke Polda Sumatera Utara.

Mereka merasa bersalah jika terus menerus membuat makanan yang membahayakan kesehatan konsumen.

Sementara pihak pabrik sampai saat ini belum bersedia memberikan keterangan.

Di Sleman Jogjakarta, polisi juga menutup paksa pabrik pembuatan Nata de coco, pemilik pabrik mencampurkan pupuk kimia jenis Za untuk memproduksi nata de coco.

Nata de coco yang sering dijadikan campuran minuman segar ini diproduksi ditempat kotor dan berbau busuk, ironis selama lima tahun beroperasi pemiliknya selalu mencampurkan pupuk tanaman ZA untuk hasil nata de coco yang terlihat lebih baik.

Dalam satu minggu pabarik ini bisa memproduksi 800 kg nata de coco dan dijual ke berbagai toko dikawasan Jabodetabek, padahal usaha ini tidak memiliki izin, baik dari Pangkap Sleman maupun izin pembuatan makanan dari balai besar POM.

Sungguh miris, sudah tahunan beroperasi baru bisa terdeteksi oleh petugas, bayangkan sudah berapa banyak warga yang mengkonsimsi makanan tidak layak dibuat.

Perlindungan konsumen dari produsen nakal seperti ini seharusnya menjadi harga mati, resiko memakan makanan kadaluarsa atau tercampurzat berbahaya sangatlah fatal.

Apalagi saat ini kesehatan bukan barang murah, seharusnya pemerintah benar-benar menjaga asupan gizi rakyatnya kalau tidak mau menanggung biaya kesehatan yang semakin mahal.

Sumber:
Trans7
Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Rohis Facebook

Posting Komentar

Terima Kasih banyak atas saran dan kritiknya.

Sama seperti peraturan yang dibuat oleh para blogger pada umumnya.., cuma disini saya harapkan agar para pengunjung untuk lebih fokus pada artikel kami yang bertemakan Agama (Islam), khususnya untuk saudara-saudari kami yang Muslim dan Muslimah.

0. Yang OOT silahkan masuk ke menu Buku Tamu/Blogwalking!
1. Komentar yang berbau JUDI/TOGEL, Porno tidak akan di Moderasi!
2. Komentar yang berbau JUDI/TOGEL, Porno tidak akan di Moderasi!
3. Harus Sopan
4. Admin tidak meladeni Debat kusir
5. Bercanda gk boleh ada unsur pornonya dan unsur Bohongnya
6. Silahkan melampirkan link Mati, gk boleh link hidup