Home » » CERMIN DAN KETULUSAN

CERMIN DAN KETULUSAN


Rasulullah shallallahu alaihi wasallam bersabda:
"Seorang mu’min adalah cermin bagi saudaranya.
Dan seorang mukmin adalah saudara bagi mukmin yang lain." (HR. Abu Daud dari Abu Hurairah -radhiallahu anhu)
Sahabat…
Bukan suatu kebetulan bila dalam potongan hadits diatas Rasululullah shallallahu alaihi wasallam mengumpamakan seorang mu’min dengan cermin.
Itu karena tak ada yang lebih tulus dari cermin.
Cermin tak pernah berdusta dan selalu berbicara diatas puncak kejujurannya.
Dalam diamnya, ia memberitahu apa adanya tentang kita.
Ketulusan cermin adalah ketulusan yang paripurna. Dia tak pernah menyimpan dendam.
Kita bisa merasa apa saja di depannya. Bahkan kita bisa memanipulasi jiwa dan hati kita. Namun apa yang dilihatnya dari kita, akan ditampakkan apa adanya.
Dan bila kita pergi, dia tidak akan menyimpan bayangan tentang kita di dalamnya.
Begitu juga seorang mu’min, dia tidak akan membeberkan kekurangan saudaranya pada orang lain.
Dia akan akan menutupi kekurangan itu, seperti cermin yang tak membiarkan bayangan orang lain tinggal di dalamnya.
Ketulusan cermin, sejatinya adalah pekerjaan hati.
Memerlukan iman yang jujur dalam menatanya.
Seperti cermin yang tak boleh buram, maka ketulusan seorang mukmin kepada saudaranya juga tak boleh ternodai oleh kepentingan-kepentingan apapun, termasuk dalam hal memaknainya atau mencari manfaat dari ketulusan itu sendiri.
Ketulusan yang paripurna haruslah terwujud pada pribadi mu’min yang shaleh, agar dia menjadi cermin hidup bagi saudaranya dan bagi orang yang menaruh harapan pada jati diri kemuslimannya.
____________________
Jeddah Sabtu 17-07-1435 H
ACT El Gharantaly

Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Rohis Facebook

Posting Komentar

Terima Kasih banyak atas saran dan kritiknya.

Sama seperti peraturan yang dibuat oleh para blogger pada umumnya.., cuma disini saya harapkan agar para pengunjung untuk lebih fokus pada artikel kami yang bertemakan Agama (Islam), khususnya untuk saudara-saudari kami yang Muslim dan Muslimah.

0. Yang OOT silahkan masuk ke menu Buku Tamu/Blogwalking!
1. Komentar yang berbau JUDI/TOGEL, Porno tidak akan di Moderasi!
2. Komentar yang berbau JUDI/TOGEL, Porno tidak akan di Moderasi!
3. Harus Sopan
4. Admin tidak meladeni Debat kusir
5. Bercanda gk boleh ada unsur pornonya dan unsur Bohongnya
6. Silahkan melampirkan link Mati, gk boleh link hidup